Tiara Kerajaan Inggris dari Masa ke Masa


Ratu Mary, Ratu Mum, Ratu dan Putri Anne, Putri Diana, dan Kate

Pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton terus menyedot perhatian publik. Berbagai pemberitaan seputar persiapan hajatan akbar ini sudah ramai menghiasi berbagai media massa dunia.

Mulai dari pemberitaan persiapan pasukan berkuda, tentara khusus Kerjanaan Inggris yang sangat khas, kereta kerajaan yang dipakai Pangeran Charles dan Putri Diana, hingga para tamu undangan.

Namun, hingga kini yang masih menjadi teka-teki adalah baju respesi mempelai wanita. Kate sengaja tidak mengumbarnya hingga hari H. Selain itu, hal yang paling terpenting adalah, akan kah Kate menggunakan mahkota berlian kerajaan Inggris?

Tiara itu sebenarnya milik Ratu Mary dari Raja George III. Tiara antik tersebut buatan Rusia tahun 1830, dengan harga 72 ribu poundsterling. Kemudian Ratu Mary memberikan nama Tiara Berlian George III.

Benda bersejarah itu digunakan turun menurun para keluarga bangsawan. Nenek Pangeran William, Ratu Elizabeth II, pernah menggunakannya saat menikah pada 1947. Tiara ini sebelumnya juga pernah dikenakan Ibu Suri, Ratu Elizabeth I. Ratu Victoria juga pernah mengenakan tiara itu saat mengunjungi Royal Opera pada 1839 silam.

Sebelumnya, beredar kabar kalau Kate enggan memakai mahkota kerajaan. Alasannya, mahkota itu membuat dirinya terlihat tua. Namun, salah satu orang dalam kerajaan Inggris membantahnya. "Kate memang menginginkan rambutnya ditata sederhana, tapi keangggunan ciri khas kerajaan Inggris harus tetap ditampilkan dengan hiasan tiara yang dikenakannya," kata dia. Ketidakpastian ini membuat para bandar judi membuka ajang taruhan. Demikian seperti dikutip The Sun, Rabu (27/4/2011).

Namun, saat Pangeran Charles menikahi Putri Diana pada 1981, Dianna tidak menggunakan Tiara Berlian George III. Mendiang Diana lebih memilih mengenakan tiara keluarga Spencer. Tiara ini memiliki berlian dan desain emas. Padahal, Ratu Elizabeth memberikan Putri Diana tiara Cambridge Lover’s Knot, yang dihiasi mutiara dan berlian. Alasan Diana tidak menggunakanya adalah terlalu berat.

Tiara Diana terbuat dari batu-batu permata yang diterima sebagai hadiah pernikahan oleh Ratu Mary, istri George V, dan dimodelkan pada tiara milik ibunya, Duchess of Cambridge. Tiara ini lalu disimpan di Buckingham Palace sejak Diana meninggal dunia.

Bisa jadi Kate menggunakan tiara Spencer yang dulu dikenakan mendiang Diana ini. Karena, cincin pertunangan Pangeran William dan Kate pun menggunakan warisan Putri Diana.
sumber :okezone